Senin, 14 November 2011

Digelar, Kompetisi Bola Voli se-UB

MALANG - Pagi ini (14/11) Unit Aktivitas Bola Voli (UABV) Universitas Brawijaya (UB) mengadakan upacara pembukaan turnamen bola voli antar fakultas se-UB bertajuk Invitasi Bola Voli di lapangan voli sebelah selatan GOR Pertamina Universitas Brawijaya. Turnamen ini merupakan salah satu kegiatan Rektor Cup IX, ajang tahunan UB.

Kegiatan ini berlangsung sejak 14 November sampai 23 November dan diikuti 14 tim. Pertandingan pertama akan dimulai esok pagi (15/11) (selengkapnya lihat tabel,red). Pertandingan jam pertama, pukul 7.00 WIB, dan jam kedua pukul 8.30 WIB. Tiap fakultas mengirimkan tim putra dan tim putrinya dan memperebutkan juara I,II, dan III.

Invitasi Bola Voli menggunakan sistem gugur, artinya, tim yang kalah dalam satu pertandingan, langsung tersingkir. “Alasan kami menggunakan itu, agar kompetisi berjalan cepat. Menghindari hujan dan lampu penerang yang tak tersedia di lapangan juga,” ujar Mohammad Ubaidillah, ketua pelaksana Rektor Cup IX.

Ubai (panggilan akrab Mohammad Ubaidillah) mengatakan tujuan diselenggarakannya kompetisi ini yaitu untuk mempererat tali persaudaraan antar fakultas, menciptakan bibit atlet bola voli di UB, dan juga menciptakan turnamen yang bebas dari tindakan anarkis.

Acara ini dibuka oleh Haryo, Kepala Bagian Kemahasiswaan UB. Haryo mengharapkan acara ini berjalan lancar. “Tidak ada lagi ricuh antar suporter. Junjunglah semangat sportivitas. BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) tiap fakultas sudah membuat perjanjian untuk saling jaga sportivitas,” ujarnya.

Perlu diketahui, tim voli putra dan putri Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik tak dapat mengikuti kompetisi ini. “Alasan mereka tidak ikut karena tak ada atlet yang dikirim. Jadi yang berkompetisi tinggal 13 peserta,” tutur Ubai.

Juara bola voli tahun lalu (Rektor Cup VIII) direbut oleh Fakultas Ekonomi setelah mengalahkan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan. Yan Mulyana, salah satu anggota UABV, tim voli dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Teknik, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, dan Fakultas Peternakan diunggulkan jadi juara tahun ini.

Ubai yang juga mahasiswa Fakultas Peternakan 2009 mengatakan kalau wasit yang digunakan dalam kompetisi ini berasal dari alumnus-alumnus UABV dan wasit dari PBVSI (Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia). (wel)

JADWAL PERTANDINGAN REKTOR CUP IX 2011
Hari
Jam Ke-
Cowok
Cewek

Lapangan 1
Lapangan 2
Selasa,
15 November 2011
1
(b) FAPET v MIPA
(r) FEB v FP
2
(f) FT v FP
(v) FAPET v VOKASI
Rabu,
16 November 2011
1
(d) FIA v FK
(s) FTP v FK
2
(h) FTP v FAPERIK
 (x) MIPA v FIA
Kamis,
17 November 2011
1
(i) HUKUM v (b)
(u) FT v r
2
 (k) PKH v (f)

Jumat,
18 November 2011
1
(j) FEB v (d)
(w) s v FAPERIK
2
(l) VOKASI v (h)

SEMI FINAL
Senin,
21 November 2011
1
 (AA) i v j
(CC) u v v
2
(BB) k v l
(DD) w v x
PEREBUTAN JUARA III
Selasa, 22 November 2011
1
kalah (AA) v kalah (BB)
Kalah (CC) v kalah (CC)
FINAL
Rabu, 23 November 2011
2
menang (AA) v menang (BB)
Menang (CC) v Menang (DD)
Sumber : Panitia REKTOR CUP IX

Ket:
Jam ke-1 : 7.00 WIB
Jam ke-2 : 8.30 WIB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar